Malang (16/7), Jurusan PJJ-PAI Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) mengadakan Rapat Evaluasi penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran 2021/2022. Rapat ini dihadiri oleh Plh. Dirjen Pendidikan Islam, Amin Suyitno dan juga Kasubdit Pengembangan Akademik Adib Abdusshomad, Kasubdit Ketenagaan yang juga Ketua Projec Manajmen Unit (PMU) Kemenag-LPDP Ruchman Basori, Kasubbag TU Diktis Muhammad Aziz Hakim dan Wakil Rektor II IAIN Syaih Nurjati Cirebon Dr. Kartimi serta ketua jurusan dan sekertaris jurusan prodi PJJ-PAI, Inspektorat Jenderal Kementerian Agama, Kanwil Kemenag Jatim, Kankemenag Kabupaten dan Kota Malang.
Rapat Evaluasi Penyelenggaraan Pembelajaran Jarak Jauh Pendidikan Agama Islam (PJJ PAI) berlangsung tiga hari, 14-16 Juli 2022. Suyitno menegaskan, melalui program PJJ PAI yang diselenggarakan PJJ-PAI IAIN Cirebon, diharapkan para guru dapat memanfaatkan peluang beasiswa ini sebaik-baiknya. Sehingga, mereka memiliki peluang untuk menjadi guru professional dan memperoleh sertifikat pendidik.
Suyitno meminta kepada seluruh kepala madrasah, pimpinan pondok pesantren, Kasi Pendidikan Madrasah dan Kasi Pendidikan Agama Islam pada Sekolah di Kankemenag Kabupaten/Kota untuk bersama-sama mengawal program ini. “Informasi beasiswa ini harus sampai kepada para guru dengan baik dan masyarakat umum,” katanya.
Dalam kesempatan ini juga ketua jurusan prodi PJJ-PAI Dr.Moh.Ali M.Pdi memaparkan progress penerimaan mahasiswa baru dan juga evaluasi kegiatan pembelajaran selama satu tahun kebelakang.