Jakarta, 13 Desember 2023 – PJJ PAI melakukan konsultasi dan koordinasi terkait program studi PAI jarak jauh serta proses pencairan beasiswa LPDP. Dr. Moh. Ali, M.Pd.I., selaku Ketua Jurusan Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) Pendidikan Agama Islam, Zakky Yavani, M.Pd., selaku Sekretaris Jurusan PJJ Pendidikan Agama Islam, beserta TIM PJJ PAI berangkat ke Jakarta dalam rangka konsultasi dan koordinasi selama dua hari dari hari Rabu hingga Kamis, tanggal 13 hingga 14 Desember 2023, tepatnya di Kementerian Agama Republik Indonesia.
Tujuan utama dari perjalanan dinas ini adalah untuk mendiskusikan langkah-langkah strategis terkait pendidikan Agama Islam jarak jauh serta memastikan kelancaran proses pencairan beasiswa LPDP bagi mahasiswa yang terlibat. Dalam konteks ini, diharapkan bahwa pertemuan ini akan membuka pintu peluang yang lebih baik antara PJJ PAI dengan Kementerian Agama, demi tercapainya peningkatan kualitas pendidikan dan pemberian beasiswa kepada mahasiswa yang berprestasi.
Acara ini diharapkan dapat memberikan solusi yang konstruktif serta membawa dampak positif bagi perkembangan pendidikan Agama Islam di Indonesia, khususnya dalam pendidikan jarak jauh dan kemudahan akses terhadap beasiswa bagi mahasiswa berprestasi.