Selasa 8 Maret 2023 Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon melantik pejabat baru di aula rektorat lantai 3. Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon Prof. Dr. H. Aan Jaelani M.Ag. melantik Prof. Dr. H. Jamali, M.Ag sebagai Wakil Rektor 1 Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga , Dr. H. Ilman Nafi’ah menjabat sebagai Wakil Rektor 2 bidang Administrasi umum perencanaan dan keuangan, dan Prof. Dr. Hajam, M.Ag menjadi Wakil Rektor 3 bidang kemahasiswaan dan kerjasama.
Di jajaran dekanat ada Dr. H. Saifuddin, M.Ag resmi menjabat sebagai Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK), Dr. Anwar Sanusi, M.Ag. sebagai Dekan Fakultas Ushuluddin dan Adab (FUA). Selanjutnya, Dr. H. Edy Setiawan, Lc., MA menjadi Dekan Fakultas Syariah, dan Dr. Siti Fatimah, M.Hum, resmi menjabat sebagai dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) lalu Dr. H. Didi Sukardi,M.H. sebagai dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dan terakhir Prof.Dr.H.Suteja,M.Ag sebagai Direktur Pascasarjana.
Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Prof. Dr. H. Aan Jaelani M.Ag menyampaikan harapannya agar kehadiran pejabat baru tersebut dapat memajukan kampus. “Ini menjadi tonggak baru untuk melanjutkan pencapaian pada kepemimpinan sebelumnya,” jelas Prof Aan.
Dalam waktu dekat, pihaknya akan melaksanakan rapat koordinasi dengan para pejabat yang baru dilantik untuk menyamakan persepsi dalam membangun IAIN Cirebon melalui program-program kerja prioritas. Program prioritas IAIN Syekh Nurjati Cirebon ke depannya adalah transformasi menjadi universitas siber. Hal itu menjadi bagian dari pengembangan kampus yang sudah menjalankan program Pendidikan Jarak Jauh (PJJ). Kemudian Prioritas kedua Prof Aan ialah memperkuat moderasi beragama sebagai amanat Kementerian Agama dalam mewujudkan kehidupkan keberagamaan yang rukun dan damai. Terakhir, program prioritas yang sedang dijalankan IAIN Cirebon ialah transisi tata kelola keuangan dari Satker PNBP menjadi Satker BLU.
Dr. Moh Ali, M.Pd.I selaku Ketua Program Studi PJJ Pendidikan Agama Islam (PAI) di IAIN Syekh Nurjati Cirebon menyambut baik pelantikan pejabat baru dan mengucapkan selamat serta sukses kepada mereka. Ia juga menyatakan bahwa pihaknya siap untuk mendukung program prioritas PJJ kampus dalam upaya transformasi menjadi universitas siber.
“Kami sebagai bagian dari program PJJ PAI, sangat mendukung program prioritas kampus untuk transformasi menjadi universitas siber. Kami siap untuk memberikan kontribusi dan dukungan penuh demi terwujudnya tujuan tersebut,” ujarnya.
Dengan transformasi menjadi universitas siber, diharapkan dapat menghadirkan pembelajaran yang lebih efektif dan efisien serta memberikan kesempatan yang lebih besar bagi masyarakat untuk mengejar pendidikan tinggi. Hal ini juga diharapkan dapat memperkuat posisi IAIN Syekh Nurjati Cirebon sebagai salah satu perguruan tinggi unggulan di Indonesia.
Acara pelantikan pejabat baru dan komitmen untuk mendukung program prioritas kampus ini tentunya menjadi momen yang berharga bagi IAIN Syekh Nurjati Cirebon dalam perjalanan pengembangan kampus. Semoga tujuan transformasi menjadi universitas siber dapat tercapai dengan baik dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan bangsa.